Memastikan Keamanan Listrik Saat Ditinggal Mudik, Simak 7 Tips Penting dari PLN, Terapkan Agar Tidak Boros
Listrik.-(Freepik.com/freepik)-
Memastikan Keamanan Listrik Saat Ditinggal Mudik, Simak 7 Tips Penting dari PLN, Terapkan Agar Tidak Boros
Menjelang masa mudik, kekhawatiran tentang keamanan rumah yang ditinggalkan menjadi perhatian utama bagi banyak orang.
Salah satu aspek yang perlu dipastikan adalah keamanan aliran listrik di rumah tersebut.
Untuk membantu masyarakat merasa lebih tenang dan aman, PLN memberikan tujuh tips praktis terkait pengelolaan listrik saat meninggalkan rumah untuk mudik.
Baca juga: Menyambut Hari Raya Kemenangan, Cek Jadwal Libur dan Cuti Bersama Idul Fitri 2024
Gregorius Adi Trianto, Executive Vice President Komunikasi Korporat dan TJSL PLN, menegaskan pentingnya memeriksa instalasi listrik rumah sebelum meninggalkannya.
"Pastikan instalasi listrik dalam kondisi baik sehingga rumah dapat ditinggalkan dengan aman," ungkap Gregorius.