Siapa Suami Aulia DA? Intip Biodata Laode Nafsahu yang Diduga Punya Profesi Sebagai Koreografer dalam Berbagai Ajang Pencarian Bakat di Indosiar

Aulia-Instagram-
Siapa Suami Aulia DA? Intip Biodata Laode Nafsahu yang Diduga Punya Profesi Sebagai Koreografer dalam Berbagai Ajang Pencarian Bakat di Indosiar. SELAMAT! Aulia DA Resmi Menikah dengan Laode Nafsahu pada Jumat 21 Februari 2025, Usai Berpcaran Selama 7 Tahun. Aulia DA Resmi Menikah dengan Laode Nafsahu: Perjalanan Cinta 7 Tahun yang Berakhir di Pelaminan
Kabar bahagia datang dari dunia dangdut Tanah Air. Aulia DA, penyanyi berbakat jebolan ajang pencarian bakat D’Academy, resmi melepas masa lajangnya dengan menikahi sang kekasih, Laode Nafsahu atau yang akrab disapa Cahu. Pernikahan mereka menjadi sorotan publik, terutama karena hubungan keduanya telah terjalin selama tujuh tahun sebelum akhirnya berlabuh di pelaminan.
Momen Bahagia yang Dibagikan ke Publik
Kebahagiaan pernikahan Aulia dan Cahu tak hanya dirasakan oleh keluarga dan sahabat, tetapi juga oleh para penggemar. Momen sakral tersebut dibagikan melalui unggahan akun TikTok @temenkamucerita serta disiarkan secara langsung di kanal YouTube resmi milik Aulia, @diaryauliaofficial3323.
Dalam siaran langsung itu, warganet membanjiri kolom komentar dengan ucapan selamat dan doa terbaik bagi pasangan ini.
"Cahu nih ganteng kali," tulis seorang pengguna dengan penuh kekaguman.
"Pada manis-manis banget sih," sahut yang lain.
"MasyaAllah, selamat Aulia dan Cahu. Semoga sakinah, mawaddah, warahmah. Aamiin ya Rabb," ujar salah satu warganet yang ikut terharu melihat kebersamaan mereka.
Keputusan Aulia untuk menikah dengan Cahu setelah bertahun-tahun menjalin hubungan pun menuai banyak pujian. Kisah cinta mereka dianggap sebagai contoh pasangan yang tetap setia dan akhirnya mengikat janji suci setelah melewati berbagai rintangan bersama.
Siapa Laode Nafsahu, Suami Aulia DA?
Tak sedikit yang penasaran dengan sosok pria yang berhasil menaklukkan hati Aulia DA. Berikut ini profil singkat Laode Nafsahu atau Cahu, suami dari sang penyanyi dangdut berbakat.
Profil Singkat Laode Nafsahu (Cahu)
Laode Nafsahu, yang akrab dipanggil Cahu, berasal dari Bau-Bau, Sulawesi Tenggara. Lahir pada tahun 1993, Cahu kini berusia 31 tahun, lima tahun lebih tua dari sang istri. Sama seperti Aulia, Cahu juga memiliki latar belakang di dunia hiburan sebagai penyanyi dangdut, penari, sekaligus koreografer.
Nama Cahu semakin dikenal setelah ia menjadi koreografer dalam berbagai ajang pencarian bakat di Indosiar. Dari sanalah ia bertemu dengan Aulia dan kisah cinta mereka pun dimulai. Hubungan yang terjalin sejak mereka masih sama-sama merintis karier ini menjadi bukti kesetiaan dan perjuangan mereka dalam membangun masa depan bersama.
Profil Singkat Aulia DA
Aulia DA lahir di Pontianak, Kalimantan Barat, pada 17 Februari 1998. Kini, ia telah berusia 27 tahun dan dikenal sebagai penyanyi dangdut, aktris, serta pembawa acara.